Sebulan yang lalu, 10 Desember 2016, anakku Arin ulang tahun yang ke-20. Ultah kali ini kadonya luar biasa. Bukan baju dan sepatu, tapi pelantikan ibunya sebagai KS di SD Muhammadiyah 02 Bendan Pekalongan. Tugas yang diemban oleh ibunya kini sebulan sudah berlalu. Beberapa perubahan kini mulai tampak di SD Muhammadiyah 02 Bendan. Mulai dari fisik sampai aktivitas dan semangat kerja yang baru dari warga sekolah.
Beberapa hal yang sudah dilakukan adalah :
1. Melaksanakan IHT tentang pembuatan perangkat pembelajaran yang benar.
2. Studi banding ke SD Muhammadiyah 01 Ketelan Solo
3. Rehab fisik : pengecatan kelas, kantin, rehab taman, talang air, dan tempat parkir.
4. Kegiatan pagi : Tadarus bersama dan kultum.
Alhamdulillah, warga sekolah menunjukkan semangat dan kemauan untuk berbenah demi peningkatan kualitas sekolah. Harapannya, semoga mereka tetap istiqomah, mendapat bimbingan dan ridho Illahi. Amin.
Berikut ini adalah beberapa foto kegiatan yang selama ini telah dilaksanakan:
Studi Banding ke SD Muhammadiyah 1 Ketelan Surakarta
Pengecatan tempat parkiran guru dan siswa
Pengecatan ruang kelas
Perbaikan talang air
Perbaikan taman sekolah